All Posts | Inara

Berita Terkini

Pererat Tali Silaturahmi, Danramil 04/Jebres Anjangsana Dengan Lurah Pucangsawit

Surakarta ,-Danramil 04/jebres Kapten Cba Kurdi melaksanakan Anjang sana di Kelurahan Pucangsawit dalam rangka silaturahmi dengan Lurah Puca...

Postingan Populer

Rabu, 08 Januari 2025

Tanamkan Semangat Kebersamaan Dan Kekompakan Anggota Koramil 02/Banjarsari Melalui Apel Pagi

Surakarta - Wujudkan Keharmonisan yang solid sesama Anggota dalam menjalankan tugas sebagai Abdi Negara melalui kegiatan apel pagi yang rutin dilaksanakan oleh Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735/Surakarta, bertempat di Kantor Koramil 02/Banjarsari, Kamis (09/01/2025).

Serma Sujianto (Bati wanwil ) dalam kesempatan apel pagi mengajak kepada anggota untuk selalu menjaga kekompakan dan meningkatkan  kedisplinan dalam menjalankan tugas sebagai Anggota TNI - AD dalam rangka menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Kegiatan Apel pagi bertujuan sebagai sarana pengecekan dan kesiapan baik material dan personel serta penyampaian informasi dari satuan atas kepada Anggota sebelum terjun kelapangan agar tercapainya tugas pokok secara maximal."tegas Serma Sujiyanto.

Lebih Lanjut Serma Sujianto menambahkan agar masing-masing Anggota untuk meningkatkan penguasaan wilayah, laksanakan upaya temu cepat lapor cepat, waspadi situasi yang berkembang di wilayah masing - masing."imbuhnya .

"Tingkatkan komunikasi dan koordinasi dengan Aparat terkait baik dengan tokoh agama (Toga), tokoh Masyarakat (Tomas) dan tokoh adat (Toda) yang dapat ?embantu tugas -tugas sebagai Babinsa "Pungkas Serma Sujianto".

Penulis : Arda 72

Sambangi Satpam TMP Kusuma Bakti Jurug, Babinsa Pucangsawit Selipkan Pesan Tingkatkan Kamtibmas

Surakarta - Babinsa Kelurahan Pucangsawit Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serda Tarto melaksanakan patroli sambang kewilayahan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas dan menjaga kamtibmas agar aman dan kondusif, Kamis (09/01/2025)

Dalam sambangnya, Babinsa Serda Tarto memberikan pesan agar selalu waspada dalam menjaga keamanan dan ketertiban kepada Satpam Taman Makam Pahlawan Kusuma Bakti Jurug.

"diharapkan selalu bersikap waspada, terutama pada saat malam hari, jika ada tamu yang belum dikenal atau bersikap mencurigakan jangan ragu untuk diperiksa identitasnya, untuk antisipasi hal yang tidak diinginkan," ucap Serda Tarto.

Dalam sambang nya, Supriyono salah seorang satpam yang bertugas menyambut hangat patroli sambang rutin yang dilaksanakan.

"Terimakasih atas saran himbauan yang disampaikan Pak Babinsa, dan kami siap untuk melaksanakannya," ungkap Supriono.

Penulis : Arda 72

Upacara HUT Satpam Ke 44 dan  Donor Darah di Mapolda Jabar






Dit Binmas Polda Jabar menggelar  upacara HUT Satpam yang ke 44 yang bertempat di Lapangan tenis Mapolda Jabar dilanjutkan dengan donor darah yang bertempat di Aula Mesjid Al-Amman Polda Jabar, Rabu (08/01/2025).

Kegiatan ini dipimpin oleh Karo Ops Polda Jabar Brigjen Pol. Budi Wasono diikuti oleh Dir Binmas Polda Jabar Kombes Pol. Gunarso sebagai ketua pelaksana, Karo Log, Dir Samapta, Wadir Binmas beserta para pimpinan Dit Binmas Polda Jabar serta  perwakilan Satpam dari masing-masing perusahaan yang ditunjuk.

Dir Binmas Polda Jabar mengatakan Perayaan ini bukan hanya sekedar seremoni tetapi juga sebagai momen penting untuk menghargai keberadaan Satpam di Indonesia dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat.

"Satpam adalah garda terdepan disemua lini seperti yang sering kita lihat di pemukiman masyarakat, kawasan wisata, pusat perbelanjaan, perusahaan dan lain - lain. mereka menjadi mitra utama Polri atau tangan kanan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan. dengan demikian, masyarakat menjadi tenang karena keberadaan Satpam di berbagai lingkungan.," katanya.

Adapun rangkaian kegiatan yang dilakukan meliputi sambutan dari  Kapolda Jabar yang dibacakan oleh Karo Ops Polda Jabar, seremoni potong tumpeng, penghargaan kepada Satpam yang berprestasi, atraksi drill borgol dan debus. selain itu, panggung hiburan pun tersedia demi memeriahkan acara HUT Satpam.

Bandung 8 Januari 2025

Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar

Selasa, 07 Januari 2025

Jadikan Pangkalan Rapi Dan, Anggota Koramil 04/Jebres Lakukan Pembenahan Dan Perawatan

Surakarta – Anggota Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta secara bersama-sama melaksanakan kerja bakti pembersihan dan pembenahan pangkalan. Kegiatan ini dilakukan usai pelaksanaan apel pagi yang dipimpin Bati Tuud Koramil 04/Jebres Peltu Edi Yanto, Rabu ( 08/01/2025 ).

Tampak terlihat dengan kebersamaan seluruh anggota melaksanakan kegiatan yang diarahkan oleh Bati Tuud

Menurut Bati Tuud kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kebersamaan dan rasa memiliki dengan bangunan yang ada di Koramil sehingga akan timbul kesadaran anggota untuk merawat dan memeliharanya.

Sementara itu Danramil 04/Jebres Kapten Cba Kurdi juga mengatakan Pembenahan dan perawatan pangkalan Koramil sudah menjadi tugas dan tanggungjawab seluruh Anggota Koramil sebagai wujud cinta dan perhatian terhadap tempat bertugas dan itu dilaksanakan secara ikhlas oleh anggota Koramil. 

"Kegiatan tersebut juga bertujuan agar Koramil semakin baik , bersih dan enak dipandang sehingga membuat citra Koramil semakin baik dimata masyarakat."pungkas Danramil.

Penulis : Arda 72

Serka Supadmo Pelopori Kebersihan Lingkungan Dengan Kerja Bakti Bersama Tim Saberling Dan Warga

Surakarta - Babinsa Kelurahan Nusukan, Koramil 02/Banjarsari,
Kodim 0735/Surakarta Serka Supadmo bersama dengan Bhabinkamtibmas Kelurahan Nusukan Aiptu Mujiono bersama Tim Saberling Kelurahan Nusukan dan warga masyarakat melaksanakan kegiatan kerja nakti pembersihan lingkungan dan perempelan ranting pohon bertempat sepanjang Jalan Sriwijaya Utara III No 4 Kelurahan Nusukan,
Kecamatan Banjarsari, Rabu (08/01/2025).

Ditegaskan Serka Supadmo kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan serta kesehatan lingkungan.

Serka Supadmo menekankan pentingnya gotong royong dalam menjaga kebersihan lingkungan.

 Ia juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk lebih aktif berpartisipasi dalam kegiatan serupa di masa yang akan datang.

"Kegiatan Kerja Bhakti ini antara lain membersihkan area sekitar jalan sriwijaya Utara III,Perempelan Ranting ranting pohon yang ada disepanjang Jalan Sriwijaya Utara III termasuk pemangkasan rumput, pengangkutan sampah, dan pembersihan saluran air."tegas Supadmo .

"Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga. Masyarakat terlihat antusias dan saling membantu dalam setiap aktivitas yang dilakukan."terangnya.

"Kegiatan kerja bakti ini mendapat respon positif dari masyarakat,banyak warga yang mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas inisiatif yang dilakukan oleh Babinsa,Bhabinkamtibmas dan Tim Saberling Kelurahan Nusukan."imbuhnya .

"Dengan adanya kegiatan kerja bakti ini, diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan semakin meningkat, dan kami bersama Warga berkomitmen untuk terus mendorong partisipasi aktif warga dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, demi terciptanya Kelurahan Nusukan yang bersih dan sehat."pungkas Serka Supadmo.

Penulis : Arda 72

Babinsa Tegalharjo Adakan Update Data Teritorial di Kelurahan , Ini Tujuannya

Surakarta - Babinsa Kelurahan Tegalharjo Koramil 04/Jebres Kodim 0735 Surakarta, Serka Joko Riyanto dan Koptu Sanda Arieswanto adakan update data teritorial di Kantor Kelurahan Tegalharjo Jl. A.R Hakim No.13 B Kecamatan Jebres, Rabu.(08/01/2025 )

Dikatakan Serka Joko Riyanto Pmprogram tatalaksana pembinaan teritorial bagi satuan komando kewilayahan sangat penting, demi menunjang kelancaran terlaksananya program kerja pembinaan di bidang teritorial, Pengumpulan data teritorial dengan maksud  memperoleh data terbaru yang diperlukan, meliputi Data Geografi, Demografi dan Data Kondisi sosial masyarakat di wilayah binaanya. 

"Termasuk analisa kejadian yang dituangkan dalam tabulasi data, membuat rencana pembinaan teritorial dan laporan kegiatan pembinaan teritorial kepada satuan komando atas."ujarnya.

Serka Joko menjelaskan bahwa, dengan melakukan kegiatan Update puldata teritorial secara rutin Babinsa dapat mengetahui perkembangan situasi dan kondisi terupdate di Wilayah binaan.

"Selain itu kegiatan ini juga dimaksudkan sebagai ajang silaturahmi, Komunikasi dan koordinasi dengan aparat kelurahan yang ada di wilayah binaan."imbuhnya.

"Update data teritorial tersebut sangat di perlukan oleh satuan komando kewilayahan, guna terlaksananya kegiatan pembinaan teritorial, sesuai dengan Program Komando kewilayahan,"pungkasnya.

Penulis : Arda 72

Senin, 06 Januari 2025

Terjawab..!! Ternyata Begini Cara Babinsa Jebres Dalam Mempererat Tali Silaturahmi Dengan Warga

Surakarta - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dengan warga masyarakat di wilayah binaan, serta melasanakan kegiatan Komsos di lapangan, Babinsa Kelurahan Jebres Koramil O4/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serka Taufik Mukhlis melaksanakan kegiatan sambang warga guna mengintensifkan kegiatan Komsos dengan masyarakat di daerah Gendingan Rt. 01, Rw. 14, Kelurahan Jebres Kecamatan Jebres, Selasa (07/01/2025).
 
Adapun sasaran Babinsa Jebres kali ini adalah usaha jasa potocopy dan warung sederhana yang berada di belakang Koramil 04/Jebres.

Ditegaskan Serka Taufik kegiatan ini dilakukan selain melaksanakan kegiatan Komsos juga untuk mendapatkan informasi bangsit seputar Koramil 04/Jebres diawal Tahun 2025.

Serka Taufik Mukhlis juga menyampaikan bahwa dalam rangka menciptakan dan memberikan suasana yang nyaman dan aman merupakan bagian dari pekerjaan kita untuk melayani dan memberikan pelayanan terhadap masyarakat binaan di wilayah Kel. Jebres. 

"Kegiatan ini selain melaksanakan sambang warga juga sebagai sarana Komsos untuk menjalin silaturahmi, salah satunya terhadap warga binaan dengan memberikan rasa ketenangan dan ketertiban dalam menjalankan aktivitasnya atau menjaga Kondusifitas."pungkas Serka Taufik.

Penulis : Arda 72

Kodim 0735/Surakarta Genjot Stamina Fisik Prajurit Dengan Lari Aerobik

Surakarta - Membiasakan diri untuk berolahraga aerobik memang memiliki banyak manfaat, salah satu manfaat yang dirasakan ialah menurunkan berat badan karena membantu membakar lemak dan meningkatkan sirkulasi darah. Selain itu, latihan aerobik juga mengurangi risiko penyakit kardiovaskular dan juga bisa meningkatkan stamina tubuh yang baik untuk menyelesaikan tugas harian.

Mengingat semua manfaat dari latihan aerobik tersebut, Kodim 0735/Surakarta dalam melaksanakan program binsat (pembinaan satuan), mengagendakan dan merutinkan latihan aerobik sedikitnya 2 kali dalam seminggu, yaitu hari Selasa dan Kamis. Latihan aerobik ini biasa dilakukan setelah pelaksanaan apel pagi dengan terlebih dahulu melakukan senam peregangan dan pemanasan sebelum melaksanakan lari aerobik, kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Apel Makodim 0735/Surakarta Jln.A Yani No.349, Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan, Selasa (07/01/2024).

Perwira Seksi Operasional (Pasiops) Kodim Kapten Inf Tri Sakti Kristiyoso yang juga turut serta dalam pelaksanaan kegiatan tersebut menegaskan bahwa dengan rutinitas berolahraga apalagi dengan berolahraga aerobik akan meningkatkan kesemaptaan anggota guna menunjang tugas pokok dan tugas harian.

"Diharapkan seluruh anggota bisa memiliki tubuh yang lebih bugar karena olahraga lari aerobik mampu meningkatkan kapasitas jantung seseorang, sehingga memungkinkan darah terkirim ke otot-otot tubuh dan lainnya."tuturnya .

"Bila aerobik dilakukan secara teratur, hal itu bisa membantu meningkatkan stamina fisik dan kebugaran tubuh anggota."terangnya.

Pasiops juga menyampaikan kepada seluruh anggota agar dalam pelaksanaan lari aerobik tetap memperhatikan faktor keamanan, jangan karena terlalu semangat dalam melaksanakan kegiatan dan mengabaikan faktor keamanan."pungkasnya.

Penulis : Arda 72

Antisipasi C3, Personil Polsek Cikijing Sambangi Petugas Parkir



Majalengka – Personil Polsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar, Bripda Qodri melaksanakan patroli dialogis dan memberikan Binluh kepada petugas parkir di Desa Cikijing guna menyampaikan imbauan kamtibmas dan antisipasi C3 (Curat, Curas, dan Curanmor), Minggu (05/01/2025).

Dalam patroli tersebut, Bripda Qodri memberikan edukasi dan pembinaan langsung kepada petugas parkir. Ia mengajak petugas parkir untuk turut menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. "Petugas parkir harus benar-benar mengawasi lokasi parkir yang menjadi tanggung jawabnya. Hal ini untuk mencegah terjadinya pencurian kendaraan bermotor," ujar Bripda Qodri.

Selain itu, Bripda Qodri juga mengimbau petugas parkir untuk selalu waspada dan berhati-hati saat menjalankan tugasnya, serta mengatur kendaraan dengan rapi sehingga tidak mengganggu arus lalu lintas. "Kewaspadaan dan ketertiban sangat penting dalam menjalankan tugas sebagai petugas parkir. Ini juga membantu menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat," tambahnya.

Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR. melalui Kapolsek Cikijing, AKP Asep Rusmawan, S.H. menyatakan dukungannya terhadap inisiatif ini. "Kegiatan patroli dialogis ini sangat penting untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat dan memastikan bahwa setiap elemen masyarakat berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban," ujar AKP Asep Rusmawan.

Dengan adanya patroli dan edukasi seperti ini, diharapkan para petugas parkir dapat lebih waspada dan berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, sehingga menciptakan kondisi yang kondusif di di wilayah Cikijing.


#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,