Menjaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota Lakukan Sambang dan Silaturahmi

Berita Terkini

Dukung Program Pemerintah, Polres Cirebon Kota Berikan Makan Bergizi Kepada Siswa MDTA Baitussalam

POLRES CIREBON KOTA, – Dalam rangka mendukung kesehatan dan kesejahteraan siswa, Polres Cirebon Kota melaksanakan program pemberian makanan ...

Postingan Populer

Selasa, 22 Oktober 2024

Menjaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota Lakukan Sambang dan Silaturahmi



Majalengka, - Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, Aipda Dani melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi dengan pemilik warung makan, Bapak Nanang, yang berada di Jalan Gerakan Koperasi, Majalengka. Kegiatan tersebut dilakukan pada Selasa (22/10/2024).

Aipda Dani menyampaikan bahwa kegiatan sambang ini merupakan bagian dari program "Cooling System" yang bertujuan untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Majalengka Kota menjelang Pilkada 2024. "Dengan menyambangi masyarakat dan menjalin silaturahmi, kami berharap dapat menciptakan suasana yang sejuk dan damai di tengah-tengah masyarakat, sehingga pelaksanaan Pilkada nantinya dapat berjalan lancar dan aman," ujarnya.

Sementara itu, di tempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR melalui Kapolsek Majalengka Kota AKP Iwan Sutari, S.I.P., M.AP. menyatakan dukungannya terhadap langkah proaktif yang diambil oleh jajarannya. "Kegiatan seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas adalah upaya nyata untuk membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat. Hal ini penting agar informasi mengenai situasi kamtibmas di lingkungan dapat terpantau dengan baik, serta untuk mencegah potensi gangguan keamanan yang dapat muncul menjelang Pilkada," katanya.

Kapolsek juga menambahkan bahwa pihaknya akan terus meningkatkan kegiatan sambang dan patroli dialogis di berbagai lokasi, guna memastikan stabilitas kamtibmas tetap terjaga dengan baik. Diharapkan, seluruh elemen masyarakat dapat turut serta dalam menjaga keamanan dan memberikan dukungan penuh kepada aparat kepolisian.

Kegiatan sambang yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat serta meningkatkan kesadaran bersama akan pentingnya menjaga kondusifitas dalam menghadapi Pilkada 2024.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

0 comments:

Posting Komentar