Danrem 045/Gaya Memberikan Jam Komandan Kepada Prajurit dan PNS

Berita Terkini

Mengabdi setulus hati untuk desa cangkring

Cirebon– , Kuwu Hj Aidah di Desa Cangkring Kecamatan Plered Kab Cirebon mengabdi sepenuh hati untuk kemajuan desanya Penyerapan...

Postingan Populer

Senin, 29 Juli 2024

Danrem 045/Gaya Memberikan Jam Komandan Kepada Prajurit dan PNS



Pangkalpinang-Danrem 045/Garuda Jaya Brigjen TNI Safta Feryansyah, S.E.,S.I.P.,M.Han memberikan pengarahan atau Jam Komandan kepada Prajurit dan PNS Jajaran Korem 045/Gaya di Aula Makorem 045/Gaya, Senin (29/07/2024) pagi.

Dalam pengarahannya, Danrem 045/Gaya mengatakan Menindak lanjuti arahan dari Bapak Panglima TNI bahwa saat ini yang sedang marak yaitu Judi Online dan Pinjaman Online. Permainan Judi Online ini sudah merebak dikalangan masyarakat dan sangat merusak mental dan polarisasi berfikir generasi muda bangsa, begitu juga dengan prajurit, apabila ada yang terjebak dalam Judi Online maka bisa menyebabkan pelanggaran di satuan, kerusakan rumah tangga dan pengaruh buruk dalam kedinasan TNI.

Selain itu, Pinjaman Online yang saat ini sedang ramai dan dengan mudah dapat di akses oleh siapapun, Banyak orang yang terjebak oleh cicilan dengan bunga yang besar dan akhirnya menyebabkan pelanggaran dan tidak bersemangat dalam berdinas karena merasa gajinya sudah habis untuk membayar cicilan,oleh karena itu hindari ungkap Danrem.

 Apresiasi panglima TNI, menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh Prajurit dan PNS yan mg mana telah bekerja keras mengamankan kegiatan pilpres, sehingga  pilpres berjalan dengan aman dan tertib"Ungkap Danrem. 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasrem 045/Gaya, Para Kasi Kasrem, Dandenpom ll/5 Bangka, Para Pasirem 045/Gaya,
Para Dan, Ka Satbalekrem 045/Gaya, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS jajaran Korem 045/Gaya.

( Penrem 045/Garuda Jaya )

0 comments:

Posting Komentar